Selasa, 24 Desember 2013

Tahukah kamu ??


Tahukah kamu?
Aku menciptakan cinta dari rongga hatiku…
Apa kamu tahu komposisinya?
Pesonamu adalah komposisinya…
        Ketika cintamu hadir…
        Saat itulah Aku terpesona pada dirimu…
Tahukah kamu?
Aku menciptakan rindu dari rongga jiwaku…
Apa kamu tahu komposisinya?
Wajahmu adalah komposisinya…
        Ketika rinduku hadir…
        Saat itulah wajahmu ada dibenakku…
Tahukan kamu?
Aku menciptakan air mata dari rongga hati dan rongga jiwaku…
Apa kamu tahu komposisinya?
Kamu adalah komposisinya…
        Ketika Aku tak bisa melihatmu…
        Saat itulah air mataku mengalir dan membasahi pipiku…
Tahukah kamu?
Aku menciptakan tawa dari dirimu…
Apa kamu tahu komposisinya?
Senyummu adalah komposisinya…
        Ketika Aku melihatmu tersenyum…
        Saat itulah tawaku hadir…
Cinta, Rindu, Air mata, dan Tawa,.
Tercipta dari dirimu…
        Saat bersamamu…
        Hadir cintaku untukmu…
Saat jauh darimu…
Hadir rinduku untukmu…
        Saat kehilangan bayangmu…
        Hadir air mataku untukmu…
Saat dirimu disampingku…
Hadir kembali tawaku untukmu…
        Semua yang ada pada dirimu…
        Adalah sebab dan akibat hidupku…





Byee : Fry

1 komentar: